Gambaran Akhirat

WarnaIslam.com Selasa, 03 Februari 2009 00:03

Semua yang ada di dunia ini adalah gambaran kehidupan akhirat. Semuanya diadakan oleh Allah عز و جل tidak sia-sia, selain merupakan nikmat, juga merupakan gambaran yang akan kita temui diakhirat nanti. Terik matahari yang kita rasakan disiang bolong adalah gambaran dimana kita akan merasakan teriknya disaat kita berada di padang mahsyar, matahari tepat dekat diatas kepala kita. Jika didunia keringat yang keluar dari tubuh kita tidak lebih dari besar jagung dan banyaknya tidak lebih dari segelas air. Kalau dipadang mahsyar ada yang tenggelam dengan keringatnya.

Sakit yang kita rasakan di dunia, ada jedahnya, ada masa sembuhnya, ada obat yang dicari sebagai penawar penyakit yang dirasa dan adapula yang menjenguk dan menghibur. Kalau diakhirat, jika kita termasuk orang yang merasakan sakit di sana, maka tidak ada jedah, tidak ada obat penawar, tidak ada orang yang menjenguk, tidak ada penghibur di sana. Hanya ada bentakan, hanya ada pedih bertambah pedih. Kulit yang membungkus tubuh kita akan menjadi masak oleh api yang bergejolak, dan berganti baru lagi, dan menjadi masak lagi dan begitu seterusnya.

Jika di dunia kita merasa terpuaskan dengan air yang diteguk setelah dahaga yang menerpa, dan kita merasa itulah nikmat yang yang besar waktu itu. Diakhirat, jika kita termasuk orang yang meminum dari telaga kautsar Muhammad Nabi akhir zaman maka kita tidak akan merasa dahaga setelah itu. Berbeda dengan air di dunia, pasti kita merasa dahaga setelah kita kecapean bekerja walaupun sebelumnya kita telah meminum air berkali kali.

Semua kita pasti telah melihat pohon kelapa hibrida, pohon yang biasanya bisa mencapai 60 meter(kira kira) bisa menjadi ukuran dua meter(kira kira juga), nah bayangkan pohon disurga yang buahnya mudah dijangkau oleh orang yang memetiknya, tak perlu manjat, tak perlu susah- susah cari tangga agar mudah menggapainya.

Jika ada obat yang ditawarkan atau terapi untuk memperlama dalam berhubungan sex maka kita tergerak ingin membelinya walau harus mengeluarkan kocek kita dengan tidak sedikit. Semanjur- manjur terapi tetap pasti akan berujung kelemahan, dan ketidak berdayaan, alias loyo. Atau jika memang bisa tetap kuat, tapi tidak menjamin kepuasan pasangan kita. Kenyataan di surga berbeda dengan didunia, di surga kita memiliki kekuatan seratus laki-laki, dan pasangan kitapun memiliki kekuatan yang serupa, makin lama berhubungan dengan pasangan disurga maka makin enak rasanya dan makin kuat kita dibuatnya. Dan pasangan kita juga menikmati alunan gaya kita. Tidak ada kata kata bosan. Dan terjamin selalu keperawanan pasangan di surga.

Masih banyak lagi kenyataan didunia yang kita lihat adalah merupakan gambaran kenikmatan atau kesukaran diakhirat kelak. Haruslah kita, dengan gambaran gambaran itu dapat mengambil pelajaran dan menjadi insaf hingga menjadi orang yang baik di dunia dan di akhirat. Dan tentunya apa yang kita dapati di dunia tidaklah sebanding dengan yang akan kita peroleh diakhirat. Sakit, terbakar, tertawa, pisang, susu, arak, wanita, keperawanan, dan lain lainnya, tidaklah sama hakekatnya antara yang ada di dunia dan di akhirat kelak.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Gambaran Akhirat"

Posting Komentar